Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin menyalami kafilah-kafilah begitu tiba di garis finis Pawai Ta’ruf, Minggu (3/9/2017) sore. (ist/lakeynews.com)

HBY: MTQ adalah Wahana Siarkan Ajaran Islam

DOMPU, Lakeynews.com – Sesuai rencana, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XXVII Tingkat Kabupaten Dompu, dibuka Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin (HBY). Seremonial pembukaan berlangsung di Lapangan Bola Desa Calabai, Kecamatan Pekat, Minggu (3/9/2017) malam ini.

Hadir pada acara pembukaan MTQ 2017 itu, unsur Forkopimda, ketua Pengadilan Negeri, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), organisasi wanita, PKK, tokoh agama, tokoh masyarakat dan ratusan warga sekitar.

Ketika memberikan sambutan, Bupati HBY mengatakan, “tujuan yang paling penting dalam kegiatan ini adalah wahana untuk lebih mensyiarkan ajaran Islam.”

“Terutama kegiatan mengaji, memperkuat tali silaturrahmi antarsesama dan pencarian prestasi bagi anak-anak kita dalam mengikuti MTQ Provinsi NTB,” ujar HBY sebagaimana dikutip Kabag Humas dan Protokol Setda Dompu Ardiansyah, SE, yang juga akrab disapa Simpe Dian.

Bupati berharap kepada semua pihak untuk bersama-sama menjaga keamanan, kondusifitas dan kenyamanan daerah. Dia juga berjanji, pembangunan yang sedang berjalan akan tetap dan terus ditingkatkan.

Ibu-ibu ini tampil luar biasa pada pembukaan MTQ XXVII tingkat Kabupaten Dompu, malam ini. (ist/lakeynews.com)

“Berlombalah dengan baik, semoga bisa mendapat prestasi di provinsi dan nasional,” pesan Bupati.

Pada bagian lain, Bupati mengucapkan terimakasih kepada Camat Pekat, unsur Muspika dan masyarakat. “Mohon maaf jika pelayanannya dirasa kurang maksimal. Semoga ini menjadi inspirasi bagi camat lain,” harapnya.

Di sela-sela pembukaan diisi dengan hiburan. Diantaranya, menampilkan ibu-ibu yang membawakan syair-syair indah. (Baca juga: MTQ Kabupaten Dompu; Sore Ini Pawai Ta’ruf, Nanti Malam Pembukaan)

 

Semua Kafilah Antusias Mengikuti Pawai Ta’ruf

Sebelumnya, pada Minggu sore tadi berlangsung Pawai Ta’ruf. Kegiatan yang diikuti seluruh kafilah MTQ ke-XXVII (2017) itu dilepas Asisten Pembangunan dan Kesra Setda Dompu H. Soehartomo, SKM, MPPM, di depan Kantor Camat Pekat.

Kafilah-kafilah MTQ XXVII tingkat Kabupaten Dompu antusias mengikuti pawai ta’ruf. (ist/lakeynews.com)

Dari titik start, peserta pawai (kafilah-kafilah) beriringan berjalan menuju tempat finish, Lapangan Bola Desa Calabai. Di tempat itu, Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) bersama sejumlah elemen lainnya sudah menunggu.

Bupati yang juga didampingi ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Dompu dan anggota, juga sempat menyalami kafilah-kafilah begitu tiba di garis finis.

Suasana pawai berlangsung semarak. Para peserta antusias mengikuti kegiatan tahunan tingkat kabupaten yang langka diselenggarakan di desa itu. (zar)