Logo/lambang Kabupaten Dompu. (ist/lakeynews.com)

DOMPU, Lakeynews.com – Sejak dua hari terakhir, pelayanan air bersih PDAM terhadap masyarakat Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu, macet total. Kondisi ini menyusul banjir yang terjadi akibat hujan deras disertai angin kencang pada Kamis (2/11/2017), kemarin.

Banjir tersebut telah menghantam Sungai Kamudi, Desa Rababaka, Woja, sehingga membuat pipa penyalur air PDAM tersumbat.

Informasi dihimpun Lakeynews.com Jumat (3/11/2017), berita tersumbatnya pipa PDAM akibat banjir tersebut disampaikan melalui pengeras suara di masjid-masjid dan mushala di wilayah Woja.

Melalui pengumuman tersebut, pihak PDAM meminta kepada masyarakat agar bersabar hingga PDAM selesai memperbaiki pipa penyalur air bersih tersebut.

Karena sejak Kamis kemarin dan sampai siang ini air PDAM macet total, warga Woja kesulitan mendapatkan air bersih. Untuk memenuhi kebutuhan dasar itu, sebagian mengambil air di wilayah lain.

Ada juga yang langsung mandi dan cuci di tempat lain. Bahkan beberapa diantaranya menggunakan air sungai, terutama untuk cuci dan mandi.

Diketahui, hujan kemarin turun dengan itensitas cukup deras yang disertai angin kencang selama beberapa jam. Akibatnya, selain menghantam pipa PDAM, juga beberapa pohon kayu di sepanjang jalan kota Dompu dan wilayah lainnya tumbang dan patah. (asm)